jump to navigation

Suzuki Bikin Address Jadi Kelam 23 September, 2016

Posted by proud2ride in Uncategorized.
trackback

suzuki-address-black-predator

Suzuki memberi terobosan baru bagi motor matic andalannya Address, agak bisa bersaing dengan lawan berat di kelas ini. Akhirnya, lahirlah Suzuki Address berwarna kelam alias hitam legam.

Suzuki pertamakali memperkenalkan Black Predator melalui Suzuki All New Satria F150 Black Predator. Model ini merupakan produk yang masuk ke dalam kategori special edition. Alhasil, skutik 110cc yang canggih dan serba guna ini tampil makin berani.

Publik bisa melihat tampilan terbaru Address di booth Suzuki pada ajang Bursa Motor (Burtor) 2016, Parkir Timur Gelora Bung Karno, Senayan yang diadakan Sabtu dan Minggu, 24–25 September 2016 ini.

Sebagai ciri karakter seri Suzuki Black Predator, Address Black Predator turut mendapatkan sentuhan warna khas tren masa kini yaitu Matt Black. Dipadukan dengan logo ‘S’ Suzuki dan emblem Address 3D berwarna chrome yang menjadi identitas seri Suzuki Black Predator.

Melengkapi tampilan tersebut, Address Black Predator juga sudah dilengkapi aksesoris berupa floorboard garnish yang menambah kesan mewah dan eksklusif.

Dari segi harga, Suzuki tidak mau memberatkan konsumen untuk memiliki Suzuki Address Black Predator. Harganya sama dengan tipe Suzuki Address Elegant LG, yaitu Rp 14.895.000,- (OTR DKI Jakarta).

Saat ini Address FI tampil dengan 5 pilihan yakni, Stonger Red, Brilliant White dan Titan Black. Sedangkan konsumen yang lebih suka dengan penampilan berkelas memiliki pilihan terbaik dengan tipe Address Elegant LG, dan yang paling baru Address Black Predator sangat pantas dimiliki konsumen bergaya berani.

“Tipe baru ini mengikuti perkembangan tren pilihan tampilan dan warna motor yang disukai konsumen masa kini,” ungkap Yohan Yahya. Dept Head of Marketing & Sales 2W PT. Suzuki Indomobil Sales

 

Komentar»

1. Distra - 23 September, 2016

hahaha,, kirain kelam sengsara min,,,
Tapi warnanya joss gandoss juga nih

2. luckman - 23 September, 2016

meragukan lah, pilih Beat ajah hahhaha

3. agus wong - 23 September, 2016

motor eksport

4. Mike - 23 September, 2016

Wedeh, cakep. Tapi laku tinggi ga yah kalo di jual lagi??

5. anita - 23 September, 2016

tapi msh jarang keliatan di jalan nih si adres

6. jurnalmotoran - 23 September, 2016

Kalo aq sih yess


Tinggalkan Balasan ke jurnalmotoran Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.