jump to navigation

BeAT Baru Nggak Pake Kick Starter Lagi, Jadi Lebih Ringan! 7 Juni, 2024

Posted by proud2ride in Honda, Merk.
Tags: ,
trackback

PT AHM baru saja memperkenalkan Honda BeAT yang tersedia dalam empat varian, CBS, Street, Deluxe-Standard dan Deluxe-Smart Key.

Jangan heran, tiga model pertama All New Honda BeAT tidak dibekali kick starter. Hanya BeAT baru varian CBS saja yang punya kick starter.

Untuk varian tanpa starter tersebut, sudah dibekali fitur canggih yang membuat pengendaranya hanya menekan starter dengan jempol dan mesin pun hidup.

Tentu ada sebabnya mengapa BeAT tidak dibekali kick starter. Kini BeAT baru lebih ringan sekitar 3 Kg. Salah satunya, karena tidak adanya komponen kick starter tersebut.

Executive Vice President PT AHM Thomas Wijaya mengatakan, dengan tiadanya kick starter konsumen tidak perlu khawatir.

“Karena sudah ada baterai indikator, jadi konsumen nggak perlu khawatir. Jika ada masalah dengan pengapian atau aki, indikator akan memberi sinyal,” jelas Thomas Wijaya.

Senior Analyst New Model Service & Publication Dept PT AHM, Sarwono Edhi menambahkan, alasan mengapa BeAT baru tidak ada kick starter, karena sudah melalui survei dan studi yang panjang.

“Kick starter itu kan dari survei yang dilakukan sebagian besar kustomer itu sekarang sudah jarang menggunakan. Memang masih ada satu-dua yang pakai, tapi jarang sekali,” ujar Sarwono Edhi.

Sarwono menjelaskan, Honda BeAT baru sekarang sudah punya indikator baterai. Sehingga, pengendara bisa memantau kondisinya tanpa khawatir starter jempol tak bisa digunakan.

Nah, sebelum baterainya soak, baterai indikatornya memberikan notifikasi. Diharapkan kustomer sudah mengganti baterainya di bengkel. Ya, jika sudah ada sinyal buruk soal baterai, siap-siap bawa motor ke bengkel.

All New Honda BeAT tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp. 18.430.000 (On The Road Jakarta), Tipe Deluxe Standard dipasarkan seharga Rp. 19.300.000 (On The Road Jakarta).

Sedangkan Tipe Deluxe Smart Key yang menjadi varian tertinggi di All New Honda BeAT hadir dengan harga Rp. 19.830.000.

Sementara, All New Honda BeAT Street dipasarkan dengan harga Rp. 19.300.000 (On The Road Jakarta.

Komentar»

No comments yet — be the first.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.