Meski Tidak Juara, Penampilan Marc Marquez Memukau di MotoGP Belanda 2021 28 Juni, 2021
Posted by proud2ride in Balap & Touring.Tags: Marc Marquez, MotoGP Belanda 2021
trackback

MotoGP Belanda 2021 baru saja digelar Minggu malam WIB (27/6/2021) dengan juara Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha). Di posisi kedua Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) di posisi tiga.
Meski tiga pembalap tersebut meraih podium, aksi Marc Marquez menyedot perhatian penggila balap malam itu. Di Assen Sirkuit tempat pembalap berlaga, marc Marquez menampilkan kehebatannya.
Pembalap Repsol Honda ini berjuang keras dari posisi start 20, bisa melaju ke depan dan mengakhiri balapan di posisi ketujuh.
Ketika bendera start dikibarkan, Marc Marquez tancap gas dan menyalip beberapa pebalap lain sebelum masuk tikungan pertama. Selanjutnya, satu per satu pebalap di depannya disalip saat balapan berlangsung.
“Dari P.20 (posisi 20) ke P.7 (posisi 7). Ini bukan akhir pekan yang mudah ditandai dengan kecelakaan berat pada Jumat, tapi terima kasih untuk bantuan seluruh tim HRC MotoGP, kita bisa menikmati balapan,” ungkap Marquez.
Kakak dari Alex Marquez ini mengungkapkan rahasia suksesnya di MotoGP Belanda. Awalnya dia menyadari sirkuit ini berat baginya karena banyak tikungan tajam bagian kanan.
Sebagaimana diketahui, Marquez belum lama pulih dari cidera patah lengan kanan dengan masa pemulihan yang panjang. Meski di seri sebelumnya, dia bisa tampil sebagai juara.
Start dari baris terakhir membuat Marc Marquez harus mengeluarkan tenaga sejak detik pertama. Strategi mengmbar energy di awal ini sangat sukses, dia mampu menuju barisan depan tak lama setelah start dimulai.
“Saya terkesan dengan penampilan saya sepanjang balapan, dan saya bangga. Karena itu adalah balapan pertama di trek dengan banyak belokan kanan yang bisa saya finis kurang lebih dengan cara yang baik,” ujarnya.
Meski begitu, sejumlah kendala dihadapinya. Antara lain masalah arm pump. Di tengah trek yang keras, Marquez mengaku performa Honda RC213V tunggangannya bekerja dengans angat baik.
“Performa motor memungkinkan untuk naik ke podium hari ini. Itu juga yang membuat saya senang,” tambah Marc Marquez.
Dengan tambahan sembilan poin berkat finish ketujuh, membuat poin Marc Marquez kini genap 50. Menempati posisi 10 klasemen sementara, Marquez menjadi pembalap Honda denga capaian terbaik hingga seri kesembilan MotoGP 2021.
Komentar»
No comments yet — be the first.